Saturday, September 20, 2014

Game Terseru di Android

Game Terseru di Android

Smartphone kini menjadi bagian dari hidup manusia. bisa kita lihat dari setiap kita berjalan, makan di restaurant atau warteg, nongkrong di mall atau pinggir jalan. Pasti ada saja yang menggunakan smartphone. Android merupakan Mobile Platform yang mendapat perhatian dari berbagai pihak, terutama para developer game. Sifatnya yang open-seource, membuat mereka berani menunjukkan ide-ide kreatif yang dapat menyenangkan sobat gamers di platform ini.


Game Terseru di Android

GAME TERSERU DI ANDROID

Game- game di platfrom Android ada yang berbayar namun ada juga yang geratisan. nah dari banyaknya game yang berbayar dan geratisan tersebut, saya telah memilih sepuluh game online android terbaik. Apa saja game tersebut? yuk kita simak.

1. Asphalt 8: Airborne


Ukuran : Tergantung jenis handheld
OS Android : Tergantung jenis handheld
Harga : Gratis

GAME TERSERU DI ANDROID

Salah satu franchise legendaris yang sempat fenomenal pada handheld besutan Nokia turut hadir pada platform Android. Asphalt kembali meramaikan pasar game balapan dengan seri kedelapannya yang berjudul Asphalt *: Ariborne. Di seri terbaru ini, terdapat peningkatan yang cukup signifikan baik dari segi gameplay maupun grafis.

2. FIFA 14
Ukuran : 1,3 GB
OS Android : 2.3.3 ke atas
Harga : Gratis

GAME TERSERU DI ANDROID

Selain PC dan konsol, Electronic Arts juga menjadikan mobile platform sebagai tempat untuk meningkatkan pamor mereka. EA Sports turut meramaikan platform ini dengan memperkenalkan FIFA 14. keterbatasan fitur yang disediakan Android tak membuat game tersebut lebih buruk dari versi konsolnya.

3. Dead Trigger 2
Ukuran : Tergantung jenis handheld
OS Android : 4.0 ke atas
Harga : Gratis

GAME TERSERU DI ANDROID

Dead Trigger2 adalah game yang memiliki konsep zombie survival yang dimiliki menjadikannya salah satu game yang kualitasnya tidak kalah dengan platform lain. Mengapa? karena tampilan grafis yang dimiliki akan membuat sobat gamers tidak percaya bahwa game ini ada pada mobile platform karena pada kenyataannya mempunyai spesifikasi hardware yang lebih rendah.

4. Rayman Fiesta Run
Ukuran : 104MB
OS Android :  2.3.3 ke atas
Harga : $3,68

GAME TERSERU DI ANDROID

Satu lagi game yang akan mengajak pemainnya untuk berlari dan melompat. Ubisoft kali ini membawa salah satu franchise andalan mereka ke dalam platform Android. Rayman Fiesta Run adalah game endless run yang sangat menarik dan seru. Dirancang dengan engine khusus UbiArt yang juga digunakan pada Rayman Origins dan Rayman Legends, desain lingkungan yang disematkan sangat beragam, penuh warna cerah, dan lucu, serta karakteristik lainnya yang tentu saja sudah menjadi ciri khas franchise tersebut.

5.Badland
Ukuran :  Tergantung jenis handheld
OS Android : 2.3.3 ke atas
Harga : Gratis

GAME TERSERU DI ANDROID

Badland merupakan game side-scrolling dengan latar tempat hutan dengan para makhluk yang tinggi di dalamnya. tak disangka, ada sesuatu yang sedang terjadi di hutan ini. Biasanya, hutan merupakan tempat yang penuh dengan makhluk hidup dan pepohonan yang rindang dan hijau. Anda sebagai salah satu makhluk tersebut akan mencoba mencari tahu keanehan yang terjadi.

6.Type Rider
Ukuran : 193MB
OS Android : 2.3 ke atas
Harga: $2.25

GAME TERSERU DI ANDROID

Jangan tertipu dengan judulnya. Type Rider bukanlah sebuah game yang menuntut pemainnya untuk mengetik kata-kata yang muncul pada layar handheld secara cepat dan berkesinambungan. Game ini mencoba menjelaskan asal muasal dari aksara di seluruh dunia. Tenang saja, Anda tidak akan dibawa ke dalam kelas pelajaran sejarah seperti yang membosankan.

7.Fist of Awesome
Ukuran: 48MB
OS Android : 2.2 ke atas
Harga : $4,67

GAME TERSERU DI ANDROID

Beberapa developer mencoba untuk mengembangkan game dengan tema menghidupkan kembali nuansa retro. Salah satu game dengan tema tersebut yang menurut saya patut mendapatkan acungan jempol adalah Fist of Awesome. konsep grafis yang menggunakan nuansa 8-bit akan mengajak pemainnya bernostalgia dengan game-game yang beredar pada platform NES.

8.Plants vs Zombies 2
Ukuran : 214MB
OS Android : 2.3 ke atas
Harga : Gratis

GAME TERSERU DI ANDROID

PopCap kembali mengajak sobat gamer untuk menyelamatkan kebun tercinta dari serangan ribuan zombie. Plants vs Zombies 2 merupakan sekuel dari game tower defense unik yang fenomenal pada platform PC. Masih menggunakan konsep permainan yang sama dengan pendahulunya, game ini akan membawa pemainnya bertualang melintasi waktu dan tempat. Sobat gamers akan dibawa ke wilayah Mesir dan tempat lainnya untuk menghalau zombie yang ingin mengalahkannya.

9. Candy Crush Saga
Ukuran : Tergantung jenis handheld
OS Android : 2.2 ke atas
Harga : Gratis

GAME TERSERU DI ANDROID

Jika sobat gamers gemar bermain game yang diminta untuk menyusun tiga benda dengan bentuk yang sama dalam satu baris seperti Bejeweled dari PopCap, maka wajib mencoba Candy Crush Saga. Meskipun terkesan memiliki teknik permainan yang hampir sama, game ini dipasang pada handheld lebih dari seratus juta kali di seluruh dunia.

10. Clash of Clans
Ukuran : 48 MB
OS Android : 4.0.3 ke atas
Harga : Gratis

GAME TERSERU DI ANDROID

Sebelum tersedia pada Google Play Store, Clash of Clans adalah salah satu game terbaik yang dipasarkan pada platform iOS. Bukan sembarang permainan, game ber-genre strategi ini mempunyai teknik permainan yang berbeda dengan game lainnya yang sejenis.

Gimana sobat gamers? ingin mecoba game-game tersebut? atau sudah pernah memainkan semua game diatas?

GAME TERSERU DI ANDROID

No comments:

Post a Comment